Notasi Ladrang Gleyong Pelog 6 adalah not angka gamelan Jawa berbentuk ladrang. Dalam upacara temu pengantin Jawa, gendhing ini biasanya digunakan pada akhir acara untuk mengiringi kepulangan kadang besan. Namun dalam wayang kulit, ladrang ini biasa digunakan untuk Bedholan, yaitu mengiringi kepergian seorang raja keluar dari pisowanan.
Adapun notasi Ladrang Gleyong laras pelog pathet 6 sebagai berikut:
Buka:
…2 2356 7654 2126
Ompak:
2321 6535 2321 6535
22.. 2356 7654 2126
Ngelik:
.656 5323 .356 7653
6532 .356 7654 2126
Bagi anda yang membutuhkan notasi file PDF silahkan unduh di bawah ini: