9 jenis tembung dan 7 jenis ukara Bahasa Jawa

- Author

Selasa, 11 Juni 2024 - 15:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kawruhbasa.com – Dalam bahasa Jawa, jenis tembung ada 9 dan ukara ada 7. Tembung artinya kata dan ukara berarti kalimat.

Dengan memahami penggolongan tembung kita dapat merangkainya dengan baik, begitu pula jika kita mengenal jenis ukara. Karena ukara atau kalimat terbentuk dari gabungan tembung (kata).

Dalam bahasa Indonesia dikenal kata (tembung) benda, kata sifat, kata kerja, kata bilangan dan sebagainya. Sedangkan ukara (kalimat) dikenal kalimat berita, kalimat tanya, kalimat langsung, kalimat aktif, dan lain-lain. Semuanya akan kami jelaskan di bawah ini beserta contoh kalimatnya.

9 contoh jenis tembung (jenis kata)

jenis tembung dan jenis ukara

Bahasa Jawa mengenal 9 macam tembung, yaitu sebagai berikut:

1. Tembung aran (kata benda)

Contoh: meja, kursi, lemari (almari), watu (batu), langit, sepedha (sepeda), dll.

2. Tembung kriya (kata kerja)

Contoh: nulis (menulis), nembang (menyanyi), macul mencangkul), ngarit (menyabit), maca (membaca), mangan (makan), dll.

Pelajari Penggunaan tembung kriya, tembung aran, tembung kahanan dan contohnya

3. Tembung ganti (kata ganti)

Contoh: aku (saya), kowe (kamu), ibu, bapak, paklik (paman), simbah (kakek/nenek), kakang (kakak), adhik (adik), dll.

4. Tembung wilangan (kata bilangan)

Contoh: siji (satu), loro (dua), sekilo (satu kilogram), seprapat (seperempat), separo (separuh), akeh (banyak), dll.

5. Tembung kahanan/sipat (kata sifat)

Contoh: abang (merah), putih, bagus (tampan), apik (bagus), ayu (cantik), dll.

6. Tembung katrangan (kata keterangan)

Contoh: wetan (timur), kulon (barat), ora (tidak), sido (jadi), dudu (bukan), dll.

7. Tembung panguwuh (kata seru)

Contoh: adhuh, ah, tulung (tolong), wah, lho, dll.

8. Tembung sandhangan (kata sandang)

Contoh: Raden, Kyai, Sang, Hyang, dll.

9. Tembung panyambung (kata sambung)

Contoh: lan (dan), sarta (serta), wusana (terakhir), dll.

Pelajari juga Penggunaan tembung kriya, tembung aran, tembung kahanan dan contohnya

7 contoh jenis ukara (kalimat)

Di bawah ini adalah tujuh jenis ukara atau kalimat:

1. Ukara kandha (kalimat langsung)

Contoh: Ibu dhawuh, “Kowe kudu sinau sing mempeng” (Kamu harus giat belajar)

2. Ukara crita (kalimat tak langsung)

Contoh: Kancaku wingi takon, kena apa aku wingi ora mangkat sekolah. (Temanku kemarin bertanya, kena apa aku kemarin tidak berangkat sekolah)

3. Ukara tandhuk (kalimat aktif)

Contoh: Dhokter Soetomo amandhegani Budhi Utomo. (Dokter Sutomo memimpin Budi Utomo)

4. Ukara tanggap (kalimat pasif)

Contoh: Paprangan ing Ambarawa dipimpin dening Jendral Sudirman. (Perang Ambarawa dipimpin oleh Jenderal Sudirman)

5. Ukara pakon (kalimat perintah)

Contoh: Jupukno bukuku ing meja iku. (Ambilkan buku saya di meja itu)

6. Ukara panjaluk (kalimat permohonan)

Contoh: Tulung jupukna bukuku ing meja iku. (Tolong ambilkan buku saya di meja itu)

7. Ukara pitakon (kalimat tanya)

Contoh: Sapa sing lagi teka? (Siapa yang baru datang?

Pelajari juga 22 cara Ngrimbag Tembung Jawa dan contohnya

Demikian yang dapat kami sampaikan mengenai jenis tembung dan jenis ukara, semoga bermanfaat bagi yang membutuhkannya. Kunjungi terus kawruhbasa.com untuk mendapatkan artikel bahasa terbaru, atau ikuti kami di Google News

Berita Terkait

Dhapukane (susunan) tembung Jawa
Penggunaan tembung kriya, tembung aran, tembung kahanan dan contohnya
22 cara Ngrimbag Tembung Jawa dan contohnya
Tembung Kawi: Pengertian, Fungsi, Sejarah, Peninggalan, Kamus
Ejaan Bahasa Jawa yang disesuaikan dengan EYD
Tembung Sengkalan lengkap Jenis, 10 Watak, dan contohnya
137 Tembung mbangetake dalam bahasa Jawa dari A sampai Z lengkap contoh kalimatnya
100 Nama Anak Hewan dalam bahasa Jawa dan Suaranya

Berita Terkait

Kamis, 13 Juni 2024 - 00:42 WIB

Dhapukane (susunan) tembung Jawa

Selasa, 11 Juni 2024 - 15:43 WIB

9 jenis tembung dan 7 jenis ukara Bahasa Jawa

Selasa, 11 Juni 2024 - 15:42 WIB

Penggunaan tembung kriya, tembung aran, tembung kahanan dan contohnya

Selasa, 11 Juni 2024 - 15:42 WIB

22 cara Ngrimbag Tembung Jawa dan contohnya

Minggu, 9 Juni 2024 - 23:51 WIB

Tembung Kawi: Pengertian, Fungsi, Sejarah, Peninggalan, Kamus

Berita Terbaru

Not Gamelan

7 Suara Nada Slenthem Slendro

Rabu, 26 Jun 2024 - 11:44 WIB

Not Gamelan

7 Suara Nada Slenthem Pelog

Rabu, 26 Jun 2024 - 11:44 WIB

Urutan nada saron slendro

Not Gamelan

7 Suara Nada Saron Slendro

Rabu, 26 Jun 2024 - 01:16 WIB

Urutan nada saron pelog

Not Gamelan

7 Suara Nada Saron Pelog

Rabu, 26 Jun 2024 - 01:15 WIB